HP Berhenti Memproduksi Perangkat Keras

http://wscdn.bbc.co.uk/worldservice/ic/261x147/worldservice/assets/images/2011/08/18/110818221843_hp_304x171_ap.jpg
Hewlett-Packard akan tinggalkan bisnis pembuatan hardware seperti IBM.

Hewlett-Packard memastikan akan menghentikan pembuatan PC, tablet dan telepon, dan akan fokus memproduksi perangkat lunak.

Untuk mendukung bisnisnya, perusahaan AS itu juga menyatakan telah sepakat untuk membeli perusahaan perangkat lunak Inggris Autonomy dengan nilai US$10,3 miliar (setara dengan Rp87 triliun).

HP juga mempertimbangkan untuk menjual personal systems group, yang meliputi bisnis pembuatan PC terbesar di dunia dan menghentikan webOS.

Sistem operasi webOS digunakan dalam komputer tablet dan smartphones.

Pengumuman itu merupakan langkah besar yang dilakukan oleh perusahaan, yang pada Maret lalu menyampaikan strateginya untuk mengintegrasikan webOS kedalam perangkat keras yang akan diproduksinya.

HP telah meluncurkan Pre smartphone sebagai pesaing iPhone dan berbasis pada sistem operasi Android milik Google.

Namun webOS tidak berhasil menarik minat para pengamat, operator dan pengecer.

HP memutuskan untuk menghentikan pembuatan Pre, TouchPad tablet computers, meskipun pada tahun lalu, perusahaan ini telah mengeluarkan anggaran sebesar $1,2 miliar untuk membeli teknologi tersebut.

Sejumlah isu menyebutkan Kepala Eksekutif Leo Apotheker, ingin mengembalikan fokus perusahaan dari bisnis tradisionalnya memproduksi perangkat keras, ke perangkat lunak yang lebih menguntungkan.

Rencana transisi yang dilakukan oleh Apotheker itu, bercermin pada IBM yang telah menghentikan bisnis perangkat kerasnya selama satu dekade terakhir.

"HP mengetahui apa yang dunia ketahui, bahwa bisnis perangkat keras bukan lagi merupakan bisnis yang besar," kata Kepala eksekutif YCMNET Advisors, Michael Yoshikami.